Spesifikasi Smartphone Meizu MX4 Pro ~ Semakin banyak model maupun teknologi tinggi yang ditanamkan ke dalam Smartphone beroperating system Android  membuat orang semakin memburunya. Belum lama ini kita telah diperkenalkan dengan Smartphone Oppo Find 7 yang sedemikian canggihnya.

Kini telah hadir lagi salah satu Smartphone canggih yang patut Anda ketahui Spesifikasinya, Yaitu Meizu MX4 Pro yang dilengkapi dengan procesor Octa-Core Exynos 5430 1.3 GHz arsitektur big LITTLE Mali T-628 GPU dan RAM 3 GB yang onboard. Dengan memori internal yang cukup menampung banyak aplikasi Anda yaitu sebesar 16 / 32 GB kian membuat gadget ini menjadi kategori smartphone super cepat.

Tidak hanya itu, Pada bagian layar, Pengguna juga akan mendapatkan manjaan darinya dengan kualitas tampilan yang jernih di layar 5,5 inci beresolusi 1536 x 2560 piksel. Karena kerapatan pixel layar 546 ppi inilah yang menjadikan Meizu MX4 Pro sebagai salah satu smartphone yang memiliki layar terbaik saat ini.

Untuk Anda yang hobi selfie atau fotografi sangatlah cocok menggunakan smartphone ini karena Meizu MX4 Pro ini telah menyediakan kamera 6 MP, dan kamera utama berkekuatan 20.7 MP  yang berasal dari lampu kilat ganda milik Sony ( terbesar di Android saat ini ).

Pada penggunaan normal, Smartphone Meizu MX4 Pro yang beroperating system Android KitKat dan  menanamkan baterai 3350 mAh ini mampu hidup hingga seharian penuh. Jadi Anda tidak usah khawatir akan kehabisan daya saat diperjalanan.

Menurut kabar Phonearena, ponsel garapan Meizu ini tersedia dengan dua varian memori, yakni 16GB yang dibanderol USD386 atau sekitar Rp4,9 juta dan penyimpanan 32GB seharga USD442 (Rp5,6 juta).

Smartphone Meizu MX4 Pro ini direncanakan mulai dipasarkan pada hari ini tanggal 13 Pebruari 2015 di negeri Malaysia, Nah bagaimana dengan Anda, Siap untuk terbang ke sana ?

Posting Komentar

 
Top